LovelyToday

As Seen In

Articles related to Love Me Don’t Leave Me:

 

This Indonesian news site picked up and translated the SheKnows.com article, “5 Fears That Can Kill a Relationship.”

 

5 Pemikiran yang Bisa Merusak Hubungan

 

LovelyToday

 

Kekhawatiran hubungan seperti yang akan dibahas berikut ini merupakan gejala ketakutan yang nyata karena takut ditinggalkan. Mungkin Anda secara tidak sadar melakukannya karena reaksi Anda terhadap apa yang telah terjadi sebelumnya.

 

Menurut Michelle Skeen, PsyD, seorang penulis Love Me, Don’t Leave Me: Overcoming Fear of Abandonment & Building Lasting Loving Relationship mengatakan, “Ketika Anda membiarkan ketakutan dan kekhawatiran menguasai Anda, maka Anda akan secara rutin mengkomunikasikan pesan tersebut, sehingga akan menjadi racun dalam hubungan Anda.

 

Berikut ini faktor-faktor yang bisa menjadi perusak hubungan Anda seperti yang dilansir dari She Knows.

 

1. ‘Dia akan meninggalkanku’

Jika Anda terus menerus mencemaskan bahwa dia akan berpisah tanpa adanya tanda-tanda, maka ketakitan ini mengarah kepada kecemasan kronis mengenai kedekatan dan jarak dalam sebuah hubungan. Hal itu dikatakan oleh Sheri Meyers, PsyD, seorang penulis Chatting or Cheating: How to Detect Infidelity, Rebuild Love and Affair Proof Your Relationship.

Skeen juga mengatakan, “Ketakutan ini bisa membuat Anda menghindari hubungan secara bersamaan, membuat Anda ketergantungan terhadap pasangan, dan memaksa orang lain menjauhi hubungan Anda,”.

 

2. ‘Kami terlalu dekat’

Ketakutan menjadi seseorang yang rapuh membuat Anda posesif. “Anda terlalu sibuk, terganggu, tidak memiliki waktu, terobsesi melakukan sesuatu, di sini Anda menghabiskan quality time Anda bersama pasangan untuk membangun kedekatan dan komunikasi,” kata Meyers.

 

Lebih jauh, Anda berpikir jika terlalu dekat, dia akan tahu siapa Anda sesungguhnya dan kemungkinan besar dia akan meninggalkan Anda. “Cara lain untuk mengatasinya adalah dengan percaya bahwa Anda tidak akan merasakannya. Hal ini dapat membuat Anda lebih dekat dengannya,”.

 

3. ‘Dia selingkuh’

Jika dia pulang terlambat, Anda curiga dia memiliki wanita lain. Jika dia pergi ke luar kota, Anda curiga dia sengaja menghindari Anda dan pergi liburan dengan wanita lain. Hal-hal seperti ini yang membuat Anda selalu menaruh curiga padanya.

 

“Jika ini adalah pemikiran yang biasa Anda pikirkan saat berkencan dengan siapapun, bahkan dia telah meyakinkan Anda bahwa tidak ada alasan baginya untuk berselingkuh, maka Anda memang memiliki kekurangan terhadap sebuah kepercayaan,” kata Skeen.

 

4. ‘Aku tidak cukup baik untuknya’

Pemikiran mengenai Anda tidak cukup cantik, seksi, pintar, dan hal negative lainnya akan membuat Anda merasa gagal dan membuat Anda mencari pasangan yang Anda rasa sesuai dengan diri Anda agar Anda merasa lebih baik.


5. ‘Dia tidak cukup baik uuntukku’

Anda merasa apa yang dia lakukan tidak pernah benar, dan di mata Anda apa yang dilakukannya selalu salah. Dalam hal ini, menurut Skeen, Anda menolak sebelum ditolak. Anda meninggalkan sebelum ditinggalkan. Jadi, Anda berusaha menghindarinya sebelum terjadi pada Anda.

 

Jika Anda menemukan gejala seperti yang disebutkan di atas, Skeen mengatakan bahwa ada cara paling utama untuk mengubahnya. Anda perlu waspada terhadap perasaan yang Anda rasakan dan secara mental Anda juga harus berusaha memerangi perasaan negatif tersebut. (mrs)

 

This article appeared on LovelyToday.com

Copyright © 2024 Michelle Skeen Inc. All rights reserved.